Peltu Ade Sukmana, Dansub 12 Sektor 22 Oftimis Warga Bisa Berubah ke Cinta Kebersihan
-->

Advertisement Adsense

Peltu Ade Sukmana, Dansub 12 Sektor 22 Oftimis Warga Bisa Berubah ke Cinta Kebersihan

60 MENIT
Senin, 02 Agustus 2021

60menit.co.id | Satgas sektor 22 sub 12 membersihkan Sungai Cikapundung di kel. Babakan Ciamis, Kota Bandung, Senin (2/08/2021).

60MENIT.co.id, Bandung | Peltu Ade Sukmana (Dansub 12) satgas sektor 22 Citarum Harum, membawa anggotanya untuk membersihkan Sungai Cikapundung di wilayah Rw 03 Kelurahan Babakan Ciamais Kecamatan Sumur Bandung,  Senin. (2/08/2021).


Pembersihan yang didominasi sampah domestik, satgas pun sekalian membersihkan rumput liar yang tumbuh di dinding sungai dan sedimentasi.


Peltu Ade Sukmana meyampaikan, sampah domestik yang berceceran di sungai ini tidak pernah habis, sama halnya dengan rumput liar, maka pemeliharaan sungai harus dilestarikan.


"Sungai mudah rusak jika dibiarkan, yaitu mudah terkotori sampah, limbah lainya juga rumput liar dan sedimentasi," ujar Ade.


Konsistensi satgas sektor 22 terus masif melakukan pemeliharaan dan penataan sungai, dengan aksi lainya yaitu sosialisasi kepada masyarakat juga penertiban bangunan liar.



Semua itu menurut Peltu Ade Sukmana sebagai tugas yang bertujuan membawa prilaku masyarakat untuk masuk ke ranah peilaku peduli terhadap kebersihan sungai dan lingkungannya. 


"Bisa dibilang hal itu sudah membudaya dan kental melekat kuat di tatakrama sehari hari, maka susah untuk langsung menuju perubahan mentalnya," imbuh Ade Sukmana. 


Kehadiran program Citarum Harum merupakan hentakan bagi masyarakat juga aparat pemerintah daerah apalagi aparat kewilayahan, karena secara terpaksa dengan tiba tiba harus menghentikan prilaku yang sudah membudaya. 


"Namun perlahan dengan pasti kami yakin akan ada perubahan ke hal yang lebih baik, soalnya kami memasuki ke dalam prilaku mereka untuk mengajak ke perubahan mental supaya berubah menjadi cinta dan peduli kebersihan sungai dan libgkungan," imbuh Peltu Ade Sukmana. 


(zho).