Bulan Bung Karno, DPC PDIP Garut Dan Baguna Jawa Barat Gelar Bakti Sosial Fogging Dan Pengobatan Gratis
-->

Advertisement Adsense

Bulan Bung Karno, DPC PDIP Garut Dan Baguna Jawa Barat Gelar Bakti Sosial Fogging Dan Pengobatan Gratis

Wak Puji
Minggu, 07 Juni 2020


60menit.com, Garut - Dalam rangkaian kegiatan memperingati Juni Bulan Bung Karno Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Garut bersama Badan Penanggulangan Bencana ( Baguna ) DPD PDI Perjuangan provinsi Jawa Barat melakukan Bakti Sosial pengasapan (fogging) dan pengobatan gratis bagi warga Kp. Andir Desa Majasari Kecamatan Cibiuk, Kabupaten Garut Jawa Barat, Minggu (07/0Imbuhnya


Ketua DPC PDI-P Kabupaten Garut Yudha Puja Turnawan menyampaikan Fogging dan pengobatan Gratis ini, setelah adanya pemberitaan disalah satu media online yang menyatakan sedikit nya ada 20 orang yang diduga terjangkit penyakit menderita Cikungunya


” Ini adalah upaya kami untuk ikut membantu Pemerintah dalam pengendalian penyakit Cikungunya, ditengah wabah Covid-19. Pasalnya, di sana ada beberapa warga yang sudah terkena penyakit Cikungunya, ” Ucap Yuda.



Yuda menambahkan, kegiatan fogging dilakukan secara menyeluruh mulai dari halaman hingga masuk ke rumah-rumah penduduk.
“Semua sudut tidak lepas dari pengasapan agar jentik nyamuk pembawa virus DBD / Cikungunya tidak berkembang,” ujar dia.


Selain fogging, lanjut dikatakan Yuda kami DPC PDI P Garut juga mengadakan Pengobatan Gratis kepada para penduduk


“Semoga fogging dan pengobatan gratis ini bisa mencegah wabah Cikungunya sehingga kesehatan warga di Desa Majarsari Kecamatan Cibiuk semakin meningkat,” paparnya


Sementara itu, Anggota DPRD Kabupaten Garut Fraksi PDI Perjuangan dari Dapil 2, Juju Hartati menambahkan kegiatan Fogging dan pengobatan gratis ini dalam rangka memperingati bulan Bung Karno yang jatuh pada Bulan Juni


“Jadi memang bahwa pada bulan Juni ini indentik dengan bulan Bung Karno,” Ungkapnya


Juju menjelaskan, latar belakang dijadikannya Bulan Bung Karno, Karena tanggal 06 Juni 1901 adalah hari lahirnya Bung Karno dan tanggal 21 Juni 1970 adalah hari meninggalnya Bung Karno


” Jadi memang pada bulan Juni ini sebagai bulan Bung Karno dan bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila,” Jelasnya


Ia mengakui, ini adalah aksi sosial yang dilakukan oleh DPC PDIP Kabupaten Garut yang dimotori oleh ketua DPC PDIP Yuda Puja Turnawan dan saya sebagai legislatif dari dapil ini ikut serta dalam bakti sosial ini


” Mudah mudahan yang dilakukan oleh PDI perjuangan ini, bisa meningkatkan kesehatan, sehingga bisa membantu warga dapil 2 khususnya Desa Majasari Kecamatan Cibiuk, merasa terbantu,” Imbuhnya


Apalagi, kata Juju, dengan adanya wabah Covid-19 yang berdampak luas pada ekonomi masyarakat, segala upaya DPC PDIP Garut selama bisa membantu meringankan beban masyarakat selama wabah Covid 19


” Apa yang bisa kita lakukan, akan kita lakukan, dan Jajaran DPC PDIP Garut akan terus hadir ditengah tengah masyarakat sampai wabah Covid 19 ini tiada, “ pungkasnya.