Ubah Lahan Kritis Pacet, Dansektor 03 Citarum Harum Tanam Pohon Keras di Cikawao
-->

Advertisement Adsense

Ubah Lahan Kritis Pacet, Dansektor 03 Citarum Harum Tanam Pohon Keras di Cikawao

60 MENIT
Selasa, 19 Januari 2021

60menit.co.id Satgas Citarum Harum sektor 03, melakukan penanaman pohon keras di Kp. Bongkar Desa Cikawao Kecamatan Pacet, Selasa (19/01/2021).


60MENIT.co.id, Kab.Bandung | Ubah lahan kritis menuju lahan hijau sesuai fungsi hutan, Dansektor 03 Satgas Citarum Harum dipimpin oleh Kol. Kav. R. Ahmad Hudiono, S.Pd., gencar menanam pohon keras. 


Adalah di Kampung Bongkar Desa Cikawao Kabupaten Bandung, merupakan lahan kritis seluas 426 Ha yang digunakan petani untuk menanam sayuran sebagai mata pencahariannya. 


Kolonel Hudiono (panggilan akrab dansektor 03) mengatakan, bahwa tindakannya ini merupakan langkah mitigasi terhadap alam, supaya tidak terjadi longsor yang berkelanjutan. 


"Mitigasi ini sangat luas, sesuai tugas kami dari satgas Citarum Harum harus mengembalikan fungsi sungai yaitu sebagai sumber hidup dan kehidupan masyarakat banyak," katanya. 


Mitigasi alam melalui penghijauan lahan kritis dengan penanaman pohon keras, menurut Kolonel Hudiono sebuah tindakan yang majemuk. 


"Selain konservasi hutan, hal ini akan menyelamatkan status iklim sehingga disaat musim kemarau sungai masih ada airnya, jika musim hujanpun lingkungan tidak terjadi banjir," imbuhnya.


Satgas siapkan ribuan tanaman keras untuk ditanam di lahan kritis.

Normalisasi kondisi tanah melalui tanam pohon keras, akan mengikat air tanah sehingga mata air selalu ada dan menyisakan ketika di musim kemarau. Sebaliknya jika musim hujan tidak akan terjadi banjir, karena aerasi tanah dalam status seimbang. 


Dansektor 03 Citarum Harum untuk mrubah status kritisnya lahan ini membutuhkan waktu yang lama, selain tindakan langsung menanam pohon keras juga melakukan sosialisasi tentang pentingnya tanam poho keras di lahan kritis wilayah Kecamatan Pacet. 


"Warga harus mengerti tentang pentingnya tanaman keras, supaya area pertaniannya bisa ditanam pohon keras. Karena dengan pola Agro Porestry bisa menyelamatkan kedua jenis tanaman," ujar Hudiono. 


Satgas melakukan pola tanam Agro Porestry.


Agro Porestry adalah sebuah pola tanam dimana tanaman pohon keras ditanam diantara tanamam pertanian atau sayuran (hortikultura).


Agro porestry ini sudah lulus uji dari departemen pertanian dan akademisi sehingga penghijauan tanaman keras tidak mematikan tanaman pertanian, maka mata pencaharian masyarakat Kecamatan Pacet tidak terhambat. 

(zho)