Gara-gara Mendidihkan Gula Dapur milik Dede Terbakar Di Pameungpeuk Garut
-->

Advertisement Adsense

Gara-gara Mendidihkan Gula Dapur milik Dede Terbakar Di Pameungpeuk Garut

Wak Puji
Minggu, 03 Mei 2020


60menit.com, Garut - Bagian dapur sebuah rumah yang berlokasi di Kampung Cikopo Tonggoh Rt.03 Rw.08 Desa Pameungpeuk Kecamatan Pameungpeuk Garut telah terbakar.

Berdasarkan informasi yang diterima  diterima dari Kabid Operasional dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Garut, Wawan Sobarwan, kebakaran terjadi hari ini, pukul 18.20. WIB. Minggu (03/05/2020).

Dikatakan Wawan, kebakaran terjadi akibat  kelalaian pemilik rumah yang sedang mendidihkan gula, yang saat itu tinggalkan ke luar rumah. 

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa terbakarnya dapur milik Dede ini,” kata Wawan. 

Sementara, lanjut Wawan, kerugian materi atas terbakarnya dapur berukuran 6 m2 tersebut masih belum bisa diperkirakan.

Dinas Pemadam kebakaran Kabupaten Garut UPT WIL. 3 Pameungpeuk mengirimkan : 1 Unit mobil PMK. 

“Bersama masyarakat setempat, akhirnya api dapat dipadamkan,” pungkas Wawan. (Djie)