Diduga, Pekerjaan Rehab dan Ruang Kelas Baru SMAN 1 Pangandaran Dikerjakan Pihak ke Tiga
-->

Advertisement Adsense

Diduga, Pekerjaan Rehab dan Ruang Kelas Baru SMAN 1 Pangandaran Dikerjakan Pihak ke Tiga

60 MENIT
Kamis, 22 September 2022

Kampus SMA 1 Pangandaran


60MENIT.co.id, Pangandaran | Sesuai informasi dan investigasi serta monitoring di lapangan ada dugaan seluruh pekerjaan baik rehab ataupun pembangunan ruang kelas baru (RKB) SMAN 1 Pangandaran diborongkan kepada pihak rekanan, Kamis, 22/09/2022.


Bilamana hal ini terjadi jelas tidak sesuai dengan yang diamanahkan Permendikbud riset dan teknologi No. 3 Tahun 2022, salah satunya pengerjaan pembangunan sekolah tingkat SMA yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2022 harus dilaksanakan secara swakelola.


Disinyalir dugaan tersebut diperkuat dengan hasil komunikasi dan wawancara dengan salah satu anggota Satuan Pengamanan (SATPAM) Jum'at (16/08/22) dan para pekerja, bahwasanya pekerjaan di borongkan oleh warga setempat dan seluruh jumlah pekerja ada 27 orang, paparnya.


Ditempat terpisah Pak Awan selaku Humas sekolah ketika ditanya soal Panitia Pembangunan Sekolah (P2S), "Tidak ada P2S yang mengerjakan semua ini adalah komite sekolah," Tandasnya.


Papan nama pekerjaan.


Dan ada rumor yang masih simpang siur kebenarannya, diduga ada tambahan dana  dari sering komite. Itu masih dalam penyelidikan dan penelusuran awak media 60 menit.com.


Ketika dikonfirmasi Pak Sukirman selaku kepala sekolah lewat watsapp, beliau minta waktu untuk bertemu di Ciamis sekaligus mau ada kegiatan. Namun sayang kepala sekolah tidak bisa menepati janji dengan alasan kegiatan diundur.


Kepada Yth pihak KCD Wilayah XIII untuk segera turun tangan mendalami dan menyikapi pekerjaan pembangunan di SMAN 1 Pangandaran, dan memberikan sanksi tegas bila terjadi pelanggaran aturan yang sudah ditentukan oleh Permendikbud atau PP No. 7 Th. 2022 tentang Dana Alokasi Khusus.


(Team p.sefrudin)