Pastikan Maju Pilkada Torut, JK Tondok Daftarkan Diri di Perindo dan PDIP
-->

Advertisement Adsense

Pastikan Maju Pilkada Torut, JK Tondok Daftarkan Diri di Perindo dan PDIP

60 MENIT
Sabtu, 04 Mei 2024

JK Tondok (jaket hitam, kanan) salam komando dengan koleganya yang juga Ketua DPC PDIP Toraja Utara, Samuel Matasak. Disamping kiri Samuel, Paulus Tangke. (dok.sal)


60Menit.co.id, Toraja Utara | Memastikan dirinya maju di Pilkada Toraja Utara, Legislator kawakan DPRD Toraja Utara, Joni Kornelius Tondok, disingkat JK Tondok, mendaftarkan diri di sejumlah partai politik. Diantaranya, partai Perindo dan PDI Perjuangan dengan mengambil formulir pendaftaran. 


Dengan dikawal sejumlah simpatisan pendukungnya yang terbilang militan, JK Tondok yang akrab disapa JK mendatangi Sekretariat DPC Perindo Toraja Utara yang berada di poros Rantepao-Tikala, kawasan Lembah Keramat, Jumat (3/5) kemarin. Rombongan JK yang didominasi para wartawan dan aktivis ini diterima Ketua DPC Perindo, Drs. A. Palino Popang. 


Kehadiran para wartawan ini selain sebagai simpatisan juga sekaligus meliput kegiatan ini. Selain para tokoh masyarakat, dari wartawan yang ikut rombongan JK terdapat jurnalis senior sekaligus penulis buku Sili Suli dan Ketua Toraja Transparansi Tommy Tiranda serta Pimpinan Redaksi Kareba Avelino Agustinus. Juga terlihat Drs. Yulius Tandirerung, pemerhati budaya dan pelaku pariwisata Toraja. 


Penyerahan formulir pensaftaran dari Ketua DPC PDIP Toraja Utara, Samuel Matasak, ke JK Tondok. (dok.sal)


AP Popang menyambut baik kedatangan JK yang dianggapnya tidak asing bagi Perindo. Pasalnya, JK adalah Ketua Fraksi PKP Indonesia dan Perindo di DPRD Torut saat ini. Kata Popang, pihaknya hanya menjaring nama-nama calon yang mendaftar kemudian diusulkan ke DPW. “Kewenangan memberi rekomendasi ada pada DPP, kami hanya mengusulkan,” timpalnya. 


Dari Sekretariat Perindo, sekitar pukul 12.00, di hari yang sama, rombongan JK kemudian bertolak menuju Sekretariat DPC PDIP Toraja Utara yang terletak di belakang Kodim Toraja. Mereka disambut baik Ketua DPC PDIP Toraja Utara, Samuel Matasak, dan Paulus Tangke serta jajaran DPC lainnya seperti Sarlota Beso. Samuel Matasak dan Paulus Tangke adalah kolega dan kawan seperjuangan JK di lembaga legislatif. 


Kedekatan hubungan ini membuat suasana penyambutan JK di PDIP Torut penuh keakraban. Samuel dan Paulus sempat takjub melihat kehadiran para wartawan. “Pak JK pendaftar ke-5. Jumlah rombongannya ini ramai sama waktu Ombas mendaftar. Jadi ini pendaftar ke-5, keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” ujar Paulus Tangke mengaitkan angka 5 dengan sila ke-5 Pancasila. Sedang khusus Perindo, JK pendaftar ke-4. 


Penyerahan formulir pendaftaran dari Ketua DPC Perindo, Drs. A Palino Popang, ke JK. Tondok. (dok.sal)


Sementara Ketua DPC PDIP, Samuel Matasak, mengatakan, pihaknya terbuka menerima pendaftaran hingga 17 Mei. “Ini akan berproses di semua tingkatan yang ada. DPC hanya berhak menjaring. Dan akan dilakukan survei oleh DPP,” jelasnya. Ke-2 petinggi PDIP Torut, Samuel dan Paulus, sempat menyinggung kenangannya bersama JK hingga membuat suasana jadi hidup. 


“Beliau ini kami sangat kenal dan tahulah. Kalau saya pribadi yang memilih saya tidak akan tinggalkan beliau karena saya kenal persis. Kita tahu bagaimana beliau. Di organisasi gereja Toraja, aktif di kaum bapa dan lainnya,” ucap Paulus Tangke. 


Merespon penyambutan atas dirinya, JK mengucapkan terima kasih. “Saya memang nekat untuk maju periode ini, mudah-mudahan Tuhan buka jalan. Yang sudah baik kita lanjutkan dan yang belum kita kerjakan. Tagline kita membangun dengan kasih,” ungkap JK di hadapan jajaran DPC Perindo dan PDIP Torut disaksikan seluruh yang hadir. 


Selain di Perindo dan PDIP, JK juga berencana mendaftar di PSI. Jadwal daftar ini diperkirakan Selasa mendatang (7/5). 


(sal)