Kasat Lantas Polres Garut langsung memimpin Ops Patuh Lodaya 2020 Di Kadungora Bagi Masker
-->

Advertisement Adsense

Kasat Lantas Polres Garut langsung memimpin Ops Patuh Lodaya 2020 Di Kadungora Bagi Masker

Wak Puji
Senin, 27 Juli 2020



60menit.com, Garut - Masih dalam giat Operasi Patuh Lodaya 2020, Satlantas Polres Garut Polda Jabar, kembali bagikan masker kepada pengguna jalan atau pengendara, di Jalan Raya Kadungora, Kabupaten Garut, Minggu (26/07). Kasatlantas Polres Garut mengatakan, hal ini dilakukan dalam rangka pencegahan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19).

Kasatlantas Polres Garut, AKP Asep Nugraha SH, dalam keterangan pers tertulisnya, menuturkan, disamping melaksanakan giat Operasi Patuh Lodaya 2020, terkait kepatuhan warga dalam berkendara sesuai aturan, pihaknya juga melakukan edukasi kesehatan standar Covid-19 dan pembagian masker.

“Mengajak pengguna jalan untuk selalu menggunakan masker dan tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam rangka cegah penularan covid 19 di Kabupaten Garut,” ucapnya.

Kasatlantas juga mengajak para pengguna jalan agar selalu hidup bersih dan memahami perkembangan situasi tentang virus Corona Covid-19.

Pantauan media dilapangan, hadir dalam gelar Operasi, Kasat Lantas, KBO Lantas, Para Kanit Lantas dan anggota Sat Lantas Polres Garut.