Dansektor 22 Citarum Harum Bersama Wakil Walikota Bandung Pantau Banjir di Cipedes
-->

Advertisement Adsense

Dansektor 22 Citarum Harum Bersama Wakil Walikota Bandung Pantau Banjir di Cipedes

60 MENIT
Senin, 30 Agustus 2021

60menit.co.id | Kol. Inf. Eppy Gustiawan (Dansektor 22 Citarum Harum) bersama Wakil Wali Kota Bandung (Yana Mulyana) dan aparat terkait, mengunjungi Banjir di Kel. Cipedes Kecamatan Sukajadi, Senin (30/08/2021).

60MENIT.co.id, Bandung | Dansektor 22 Citarum Harum, Kol. Inf. Eppy Gustiawan, S.I.P., bersama Wakil Wali Kota Bandung (Yana Mulyana) dan beberapa dinas terkait meninjau banjir di Kelurahan Cipedes Kecamatan Sukajadi, Senin (30/08/2021).


Banjir di wilayah ini akibat dari letak geografis rumah tersebut berada di bawah, ditambah tumpukan sampah domestik yang membuat sempit sungai juga ada lilitan kabel di bawah jembatan.


Kolonel Eppy Gustiawan menyimpulkan segenting apapun kondisi kewilayahan supaya tidak mengakibatkan musibah maka warga harus membiasakan hidup apik dalam mengelola sampah, supaya sampah tidak masuk ke aliran sungai. 


"Rutinitas perawatan sungai perlu di aktifkan karena ini merupakan mitigasi, terutama pembersihan sampah yang bisa menyumbat aliran sungi, disamping itu pola hidup warga harus terbiasa apik dalam mengelola sampah, sehingga sampah bisa tuntas di rumah masing masing," kata Eppy. 


Hal yang sama dilontarkan oleh Wakil Wali Kota Bandung, warga harus dibiasakan tidak membuang sampah sembarangan terutama ke sungai, jika sudah jadi bencana banjir seperti hari ini maka pemerintah juga yang disalahkan. 


"Kan sudah ada program mengelola sampah dengan benar, dan itu akan menuntun kepada keselamatan maupun kesehatan warga itu sendiri, kebiasaan buruk seperti ini perlu diperbaiki, supaya mereka hidup tenang, nyaman dan aman," ujar Yana.


Tampak Kadis DPU mendampingi Wakil Wali Kota Bandung. 

Kang Yana, sapaan Wakil Wali Kota Bandung menambahkan, walau demikian pihak pemerintah akan mengupayakan perbaikan pada sungai, diutamakan supaya aliran sungai tidak terhambat. 


Ditempat yang sama, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandung, Ir. Didi Ruswandi, S.T., M.T., akan cepat melakukan tindakan di wilayah sungai ini. "Insha Alloh mulai besok tim lapangan DPU akan bergerak membersihkan sampah dan benda yang menghambat aliran sungai, minimal kabel kabel itu akan di rapihkan," ujar Kadis DPU. 


Giat ini dihadiri oleh, Dansektor 22 Citarum Harum, Wakil Wali Kota Bandung, Kadis DPU, Camat dan sekcam Kecamatan Sukajadi, Lurah Cipedes dan Waka Polsek Sukajadi. 


(zho)