Edukasi Mental Masyarakat, Satgas Sektor 22 Sub 3 Komunikasi Sosial dengan Jemaah Masjid
-->

Advertisement Adsense

Edukasi Mental Masyarakat, Satgas Sektor 22 Sub 3 Komunikasi Sosial dengan Jemaah Masjid

60 MENIT
Minggu, 20 November 2022

Satgas Citarum Harum Sektor 22 Sub 3 melakukan komunikasi sosial kepada masyarakat, Minggu 20/11/2022 (Sholeh)


60MENIT.co.id, Bandung  | Serka Hengki Komandan Sub 3 Sektor 22 instruksikan kepada anggotanya untuk dapat mensosialisasikan program Citarum Harum kepada masyarakat luas terkait pelestarian dan kebersihan lingkungan.


Terpantau di lokasi usai melaksanakan shalat dzuhur berjemaah, anggota Sub 3 menghampiri beberapa jemaah guna memberikan edukasi kepada mereka yang bertempat di Masjid Ash-Shodiqin Jl. Citepus III No. 24/15 Kelurahan Pajajaran, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung. Minggu (20/11/22).


Hal tersebut mendasar kepada Peraturan Presiden No. 15 tahun 2018 tentang percepatan pengendalian pencemaran dan kerusakan daerah aliran sungai citarum.


Saat di konfirmasi Komandan Sub 3 Sersan Kepala Hengki menyampaikan, kami mengajarkan kedisplinan kepada para jemaah terkait kebersihan di lingkungan sekitar, karena kita ketahui bahwa jebersihan merupakan sebagian dari pada iman.


"Kami juga memberikan himbauan kepada para jemaah agar tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke daerah aliran sungai, karena sungai bukan tempat pembuangan sampah". Ucap Hengki.


Tentunya kami juga, lanjut Hengki, mengajak kepada para jemaah untuk berperan aktif dan membantu mensukseskan program Citarum Harum, serta dapat secara langsung ikut mengkampayeukan kepada masyarakat luas tentang pentingnya menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat.


"Semoga dari apa yang kami, sosialisasikan hari ini, kedepan para jemaah khususnya dan warga masyarakat umumnya bisa benar-benar paham akan pentingnya menjaga dan melestarikan kebersihan lingkungan,  serta dapat menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari-hari". Tutup Seka Hengki. 


(Sholeh)