Pentingnya Pasukan Gober di Perawatan Sungai Cipamulihan bersama Satgas Sektor 22 Sub 11
-->

Advertisement Adsense

Pentingnya Pasukan Gober di Perawatan Sungai Cipamulihan bersama Satgas Sektor 22 Sub 11

60 MENIT
Selasa, 17 Januari 2023

Tampak suasana di lapangan pada pembersihan Sungai Cipamulihan di wilayah Rw 06 Mekarmulya, Selasa 17 Januari 2023 (zhovena)

60MENIT.co.id, Bandung | Pengawalan Perpres 15 Tahun 2018 oleh Satgas Citarum Harum Sektor 22, SubSektor 11 melakukan giat pembersihan Sungai Cipamulihan di wilayah Rw. 06 Kelurahan Mekarjaya Kecamatan Panyileukan Kota Bandung, Selasa 17/01/2023. 


Bersama Dansub 11/22 Serma Abdulloh Fauzi karya bakti melibatkan pasukan Gober Kelurahan, hingga puluhan karung terisi sampah domestik hasil pembersihan tersebut. 


"Di Sungai Pamulihan ini sampah-sampah yang ada di aliran sungai merupakan penyangga dari kolam retensi, oleh karena itu kita rutin membersihkannya," kata Abdulloh Fauzi. 


Serma Abdulloh Fauzi tidak mengelak akan potensi pasukan Gober di setiap kewialayahan, hal ini merupakan salahsatu tolak ukur dalam atensi keterlibatan kerjasama dari setiap wilayah. 


Atensi tersebut harus lebih ditingkatkan oleh pemerintah, sebagai ukuran penjaminan perawatan sungai ke depan pasca bebas tugasnya program Citarum Harum.


Hasil pembersihan.


"Setiap wilayah merupakan penerima manfaat dari hasil kerja Prajurit TNI yang terlibat di Satgas Citarum Harum, oleh karenanya diharap lebih giat lagi supaya tumbuh pengertian dalam perawatan sungai ke depannya," imbuh Abdulloh. 


Daya Cipta pengamanan semua warga oleh Satgas Citarum Harum dalam menyiapkan keutuhan sungai termasuk kebersihannya. Hal ini disesuaikan oleh pemerintah daerah sebagai acuan program Kota Bandung Layak Sehat. 


Penjaminan kesuksesan Program Citarum Harum berada di setiap atensi dari pemerintah setempat, sehingga wujud dari kolaborasi diterapkan oleh pemimpin daerah ke setiap pemerintah wilayah. 


"Wajar memang jika wilayah mengutus tim gobernya, soalnya ini sebagai penyiapan generasi perawatan sungai, dengan harapan supaya perjuangan Satgas Citarum Harum khususnya di Sektor 22 bisa diteruskan dengan kebiasaan yang kita lakukan di setiap sungai," kata Abdulloh. 


(zho)