Hasil Sidak Satgas Sektor 22, Pabrik Sosis dan Nugget PT Mallesso Limbahnya Sesuai Bakumutu
-->

Advertisement Adsense

Hasil Sidak Satgas Sektor 22, Pabrik Sosis dan Nugget PT Mallesso Limbahnya Sesuai Bakumutu

60 MENIT
Kamis, 30 Maret 2023

Satgas Citarum Harum Sektor 22 sedang melakukan pengawasan Ipal di Pabrik Sosis dan Nugget PT Mallesso, Kamis 30/03/2023 (zhovena)


60MENIT.co.id, Bandung | Pengawasan limbah pabrik oleh Satgas Citarum Harum Sektor 22 terus bergerak dari tempat satu ke tempat lainya. Hari ini melakukan pengawasan di Pabrik Nugget dan Sosis PT. Mallesso yang berada di Jl. Mekarmulya No 02 RT. 04 RW. 02 Kecamatan Panyileukan Kota Bandung, Kamis 30/03/2023. 


Produksi limbah tanpa pengelolaan Instalasi Pengolahan Air Limbah (Ipal) yang benar akan menghasilkan pencemaran tingkat tinggi bagi sungai dan lingkungan. Hal ini disampaikan oleh Peltu Aris Santoso selaku BatiOps Satgas Citarum Harum Sektor 22 ketika melakukan pengawasan Limbah di PT. Mallesso. 


"Beberapa waktu ke belakang PT Mallesso ini pernah kita sidak, managementnya pro aktif dan saat ini sudah memiliki Ipal yang benar, sehingga limbah yang dihasilkan sudah sesuai bakumutu," jelas Aris. 


Team Satgas Citarum Harum Sektor 22 dipimpin BatiOps Peltu Aris Santoso.


Pengawasan Ipal PT Mallesso pasca penyegelan di outlet saluran limbahnya pada bulan Juli 2022 yang dilakukan oleh Satgas Citarum Harum Sektor 22 bersama Dinas Lingkungan Hidup Kota Bandung, kini berjalan dengan baik. Hal ini berkat binaan dan bimbingan Satgas Citarum Harum Sektor 22 supaya Pabrik memiliki Ipal ya g benar. 


Kondisi air limbah PT Mallesso saat ini hasil dari produksi tidak dibuang ke luar, akan tetapi dipakai kembali dan sebagian disedot oleh pihak ke-3 dari Pt Hana Multi Kreassindo Bekasi. 


Kondisi kolam limbah masih dalam penyegelan.


"Langkah yang dilakukan oleh PT Mallesso sudah sesuai dengan Undang-undang Cipta Kerja sebagai turunan dari hal peraturan pengelolaan limbah tahun sebelumnya, saya harap semua pelaku industri lainnya bisa mencontoh ke PT Mallesso," kata Aris. 


Hasil akhir pengecekan air limbah PT Mallesso ada pada posisi pH; 7, segel masih dari DLH masih belum dicabut karena masih belum memiliki dokumen perizinan, sedang mengurus dokumen-dokumen tentang perijinan daru DLH, sedangkan kondisi air limbah sendiri sebenarnya sudah sesuai baku mutu terbukti, warna air sudah bening, tidak berbusa dan tidak berbau, suhu air limbah sudah normal. 


Kondisi air limbah akhir PT Mallesso pada posisi pH; 7 (netral), warna air bening dan tidak berbusa, tidak bau.


Pengawasan limbah pabrik nugget dan sosis ini Satgas Citarum Harum Sektor 22 menurunkan Pasi Ops Sektor 22 (Letda Jukiman Naibaho), PatiOps dan anggota, Dansub 07 dan anggota. 


Haji Asep, selaku pemilik perusahaan pabrik ini mengucapkan terimakasih kepada Satgas Citarum Harum Sektor 22, yang selama ini sudah membina perusahaannya bidang pengarahan pembuatan Ipal, sehingga limbah yang dihasilkan sudah sesuai dengan bakumutu yang sesuai ketentuan pemerintah.


(zho)