Pastikan Pemilu Berkualitas, Bawaslu Torut Fasilitasi Sentra Gakkumdu Masa Kampanye 2024
-->

Advertisement Adsense

Pastikan Pemilu Berkualitas, Bawaslu Torut Fasilitasi Sentra Gakkumdu Masa Kampanye 2024

60 MENIT
Minggu, 19 November 2023

Bawaslu Kabupaten Toraja Utara (Torut) melaksanakan rapat memfasilitasi Sentra Gakkumdu Tahapan Masa Kampanye Pemilu Tahun 2024 bertempat di aula Hotel Heritage Rantepao, Sabtu 18/11/2023 (Sal)


60MENIT.co.id, Toraja Utara | Bawaslu Kabupaten Toraja Utara (Torut) melaksanakan rapat fasilitasi Sentra Gakkumdu Tahapan Masa Kampanye Pemilu tahun 2024 di aula Hotel Heritage Rantepao, Sabtu (18/11/2023).


Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam persiapan masa kampanye Pemilu tahun 2024.


Rapat yang dimulai sejak pukul 14.00 WITA tersebut dihadiri oleh Ketua Bawaslu, Anggota Bawaslu, Kejaksaan Negeri (Kejari) Makale Yang Diwakili Kasie Datun, Kepolisian Resor Toraja Utara Yang Diwakili Kanit Tipikor, serta Undangan Lainnya. 


Mereka hadir untuk membahas langkah-langkah strategis guna menjamin kelancaran tahapan masa kampanye.


Ketua Bawaslu, Brikken Linde Botting dalam sambutannya, menekankan pentingnya kolaborasi antar instansi untuk mengawal proses pemilu yang adil dan berkualitas serta penguatan-penguatan Tahapan kampanye yang mungkin akan muncul berbagai persoalan, sehingga dalam hal ini, Bawaslu bersama Sentra Gakkumdu tentunya ditunjuk lebih selektif, karena yang akan dihadapi adalah para peserta pemilu, Tentunya para Caleg ini memiliki pola pikir dan tindakan yang beraneka ragam.


Di sisi lain, perwakilan dari kepolisian, kejaksaan, dan instansi terkait lainnya menyampaikan komitmen mereka untuk memastikan keamanan, penegakan hukum, serta kelancaran informasi selama periode kampanye.


Ketua Bawaslu Toraja Utara, Brikken Linde Botting, SH,, MH.


Rapat berlangsung dengan penuh antusiasme, diwarnai dengan diskusi mendalam mengenai strategi pengawasan, pencegahan pelanggaran, serta upaya untuk meningkatkan partisipasi publik dalam proses demokrasi ini.


Diharapkan, hasil dari rapat ini akan menjadi dasar kuat bagi pihak terkait untuk berkolaborasi secara efektif guna mewujudkan pemilu yang bersih, aman, dan transparan pada tahun 2024.


“Intinya, ke depan kami ingin menyamakan persepsi visi dan misi tentang peraturan pemilu, terkait dugaan terjadinya pelanggaran masa kampanye nanti,” kata Ketua Bawaslu.


Dirinya berujar, pemilu adalah pesta demokrasi, untuk itu perlu dikawal agar terlaksana meriah, tetapi kegembiraan tersebut, tidak terlepas dari aturan-aturan yang harus dipatuhi para caleg.


Serupa dengan hal itu, Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa, Arifin, berharap melalui kegiatan ini akan menjadi sebuah sinergitas yang berdampak pada stabilitas politik di Kabupaten Toraja Utara.    


(Sal)