SMKN 1 Sukadana Bersaing Dalam Mengukir Prestasi
-->

Advertisement Adsense

SMKN 1 Sukadana Bersaing Dalam Mengukir Prestasi

60 MENIT
Kamis, 12 September 2019

60Menit.com - Drs Eko Hendartono M.Si selaku kepala sekolah SMKN 1 Sukadana dihadapan komite sekolah dan ratusan wali murid pada acara rapat wali murid digedung pertemuan SMKN 1
60MENIT.COM, Sukadana - SMKN 1 Sukadana semakin hari semakin maju dalam bersaing mengukir prestasi, salah  satu nya Sri Maenah (16th) siswi SMKN 1 Sukadana terpilih dan berhak mewakili kabupaten Lampung timur dalam ajang siswa mengenal Nusantara dalam pertukaran pelajar di Ternate.

Hal ini disampaikan oleh Drs Eko Hendartono M.Si selaku kepala sekolah SMKN 1 Sukadana dihadapan komite sekolah dan ratusan wali murid pada acara rapat wali murid digedung pertemuan SMKN 1 Sukadana kecamatan Sukadana kabupaten Lampung timur Rabu, (11/09/2019).

Eko menyampaikan bahwa  Sri Maenah telah mendapatkan banyak Fasilitas yang dibiayai oleh pemerintah, anak kita Sri Maenah mendapatkan Fasilitas berupa, tiket pesawat, Akomodasi serta menginap di hotel bintang lima, tak ketinggalan juga dia diberikan uang saku yang diberikan oleh pemerintah ujar nya.

Ditambahnya lagi, bahwa Dia telah menjabat sebagai kepala sekolah SMKN 1 Sukadana ini semenjak tahun 2011 yang lalu hingga sampai sekarang ini, telah banyak sekali perubahan mulai dari Sarana prasarana sekolah hingga dibidang Prestasi yang dia capai dan dia lakukan untuk memajukan sekolah SMKN 1 Sukadana ini, selain Sri Maenah masih banyak lagi Prestasi yang ditorehkan oleh Siswa- Siswi di SMKN kita ini, seperti bidang Automotif, Perhotelan, tehnik komputer dan lainnya, bahkan anak kita yang bernama Miko adalah salah satu Paskibraka dikabuoaten lampung timur.

60Menit.com
Dalam rapat murid dijelaskan pula oleh Eko bahwa SMKN 1 Sukadana ini telah menerapkan sistem kerohanian Islam untuk membentuk ketakwaan dan akhlak untuk murid.

Sekolah mewajibkan untuk murid yang ber agama Islam untuk membaca Alqur'an dan dibaca pada setiap 15 menit pelajaran pertama setiap hari Senin sampai hari Kamis, dilanjutkan dengan sholat Dhuha jelas nya.

Untuk diketahui SMKN 1 Sukadana ini berdiri pada tahun 2002 yang lalu, pembukaan pendaftaran pertama cuma mendapat kan 9 orang murid aja, terus meningkat murid nya setiap tahunnya, hingga sampai tahun 2019 ini, Alhamdulillah murid nya dari kelas X, XI dan Xll sudah mencapai 589 murid, dari 6 jurusan dan berbagai Exstra Kulikuler yang telah kami terapkan di sekolahan ini. Pungkasnya. 

(Tarmizi)