Budi Gan Gan : Kabupaten Garut Siap Menerima Kunjungan Wisata Liburan Tahun Baru 2020
-->

Advertisement Adsense

Budi Gan Gan : Kabupaten Garut Siap Menerima Kunjungan Wisata Liburan Tahun Baru 2020

Wak Puji
Kamis, 26 Desember 2019

60menit.co.id, Garut ~ Untuk memberikan service maksimal terhadap wisatawan yang akan berkunjung ke Garut, berbagai persiapan telah dilakukan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Garut.

Diantaranya penambahan wahana atau ornamen objek wisata, sarana prasarana beserta Sumber Daya Manusia (SDM) nya, dan melakukan sinergitas dengan instansi terkait dalam hal menciptakan kondisi keamanan di lingkungan destinasi wisata.

Semua itu dilakukan agar dalam mengisi libur tahun baru, para pengunjung akan merasa nyaman dan aman saat berkunjung ke Garut.

Hal itu yang dikatakan Kepala Disparbud Kabupaten Garut, Budi Gan Gan kepada kepada 60menit.co.id saat ditemui, Kamis (26/12/2019).

Dijelaskannya, ada beberapa destinasi wisata yang telah menata kawasan wisatanya, diantaranya wisata Candi Cangkuang.


Wisata Candi Cangkuang telah menambah wahana baru yakni Taman Wahana Swafoto (Selfie),” ucapnya.

Untuk wisata pantai, khususnya Pantai Sayang Heulang Pameungpeuk terang Kadis, pihaknya telah melakukan pembangunan sarana dan prasarana seperti Gazebo, TIC, Traffic buat pejalan kaki dan Tugu.

Menyoal tentang keamanan pengunjung, Kadis menyampaikan saat ini Disparbud telah memberikan surat edaran terhadap semua pengelola objek wisata baik yang dikelola oleh pemerintah daerah maupun swasta.

Ada beberapa himbauan dalam surat edaran tersebut, salah satunya tidak boleh ada Pungli parkir liar dan kepada masyarakat yang datang ke destinasi wisata apabila ada tindakan pungli cepat lapor seperti himbauan dari bapak Bupati Garut,” lanjut Kadis.


Seandainya hal itu terjadi dan terbukti, maka pihak kepolisian akan memberikan tindakan tegas terhadap pelaku Pungli tersebut,” pungkas Kadis. (Djie)