Pengurus DPD PPHI Kabupaten Garut Resmi Dilantik
-->

Advertisement Adsense

Pengurus DPD PPHI Kabupaten Garut Resmi Dilantik

Wak Puji
Sabtu, 14 Desember 2019

Penyerahan Pataka PPHI dari Ketua DPD PPHI Jawa Barat kepada Ketua DPD PPHI Kabupaten Garut (Foto : Humas Kominfo Garut)


60menit.co.id, Garut - Ketua DPD Pengurus Perhimpunan Praktisi Hukum Indonesia (PPHI) Jawa Barat Asep Khoerulloh SH secara remi melantik jajaran Pengurus DPD PPHI Kabupaten Garut di Aula Setda Garut, Sabtu (14/12/2019).

Ketua DPD PPHI Garut terlantik H. Asep Sulaiman Faruq menyampaikan ucapan terimkasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya untuk membawa gerbong PPHI Kabupaten Garut menuju pengabdian dalam berpartisiasi dalam pembangunan.

ini adalah amanah yang harus kami jalankan untuk membantu pemerintah dan masyarakat dalam rangka peningkatan pemahaman dan pengetahuan hukum,”kata Asep dalam sambutannya.

Ia menyebut kehadiran PPHI diharapkan mampu membantu proses peningkatan kesadaran hukum masyarakat.
“semakin tinggi kesadaran hukum masyarakat, maka semakin tinggi pula tingkat kesejahteraan masyarakatnya,”ungkapnya.

Ketua PPHI DPD Jawa Barat Asep Khoerulloh menegaskan pihaknya menitipkan PPHI kabupaten Garut agar mampu bekerja secara organisatoris berjalan sesuai visi dan misinya.

Kabupaten Garut adalah daerah yang ke lima yang dilakukan pelantikn pengurus PPHI di Jawa Barat. Insya Alloh yang lainnya segera menyusul,”kata Asep.

Foto Bersama Pengurus DPD PPHI Kabupaten Garut (Foto : Istimewa)
Sementara itu dalam amanatnya Sekjen DPP PPHI Dr. Suriyatno, SH, MH hanya menitipkan PPHI di Kabupaten Garut agar menjadi mitra strategis Pemerintah Kabupaten Garut.

“Jadi Pemerintah Kabupaten Garut jagan khawatir dengan kehadiran PPHI karena akan membantu dalam hal kebutuhan kebutuhan masyarakat dalam bidang hukum,”tegasnya.

Proses pelantikan dilaksanakan dengan disaksikan oleh Sekda Kabupaten Garut H. Deni Suherlan mewakili Bupati Garut Rudy Gunawan yang berhalangan hadir.

Nampak sejumlah praktisi dan aktivis dan jajaran pengusaha juga politisi dalam komposisi kepengurusan DPD PPHI kabupaten Garut. (Djie/jmb)