Beli BBM Nonsubsidi Dapat Cashback 30 Persen, Begini Caranya
-->

Advertisement Adsense

Beli BBM Nonsubsidi Dapat Cashback 30 Persen, Begini Caranya

Wak Puji
Sabtu, 02 Mei 2020

Ilustrasi 60menit.com

60menit.com
, Jakarta - PT Pertamina (Persero) memberikan cashback sebesar 30 persen dengan batas maksimal Rp 20.000 kepada semua pelanggan yang melakukan pembelian BBM jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina DEX, dan Dexlite. 

VP Communication Pertamina Fajriyah Usman mengatakan, promo ini sudah mulai berlangsung sejak tanggal 27 April sampai 23 Mei 2020. Setiap harinya, promo ini hanya akan didapat oleh 2.000 konsumen pertama Pertamina. 

Ia menjelaskan, untuk mendapatkan promo ini, pelanggan harus melakukan pembelian BBM secara nontunai dengan menggunakan LinkAja dari aplikasi My Pertamina. 

"Cashback saldo yang didapatkan yaitu sebesar 30 persen atau maksimal Rp 20.000 per hari atau satu kali transaksi pertama untuk 2.000 konsumen pertama per hari," tuturnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (2/5/2020). 

Adapun cashback nantinya akan langsung diterima ke dalam akun LinkAja konsumen. 

"Penyediaan produk Pertamax Series dan Dex Series merupakan bagian dari komitmen pertamina untuk produk BBM berkualitas sebagai bagian dari mendukung pemanfaatan energi yang ramah lingkungan," ujar Fajriyah. 

Lebih lanjut, Fajriyah menyampaikan, program ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang bekerja di sektor kesehatan, logistik, industri stategis, dan sektor lain yang diperbolehkan beroperasi selama masa PSBB. 

"Program cashback ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat yang sedang menghadapi pandemi Covid-19," kata dia. 

Sebagai informasi, konsumen bisa melakukan pengecekan SPBU yang sudah terkoneksi aplikasi My Pertamina langsung di aplikasi My Pertamina atau dapat dilihat di www.mypertamina.id/spbu. 

"Selain itu, apabila konsumen ingin menikmati layanan Pesan Antar Pertamina Delivery Service produk BBM dan elpiji, konsumen dapat menghubungi Pertamina Call Center 135," ucap Fajriyah.***