Cucu Suhendar: Partai Demokrat Tegas Tolak RUU HIP
-->

Advertisement Adsense

Cucu Suhendar: Partai Demokrat Tegas Tolak RUU HIP

Wak Puji
Kamis, 25 Juni 2020


60menit.com, Garut - Penolakan Rancangan Undang Undang  (RUU) Haluan Ideologi Pancasala (HIP) Mulai menggema di berbagai daerah. Di Garut, ratusan massa perwakilan  dari berbagai elemen masyarakat menggelar aksi turun ke jalan serta  menggelar audensi di Gedung DPRD Kabupaten Garut, menyuarakan aspirasinya.


Terpantau media, Perwakilan Elemen Masyarakat  yang mengatasnamakan  ” Warga Garut Anti Komunis”   tersebut melakukan Aksi unjuk rasa damai guna menolak serta  membatalkan Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila (RUU HIP).


Dedi Kurniawan  Salah satu perwakilan dari Garut Anti Komunis, kepada media mengatakan,  aksi ini dilakukan untuk menyuarakan aspirasi masyarakat Garut agar DPRD Kabupaten Garut bisa menjembatani aspirasi warga Garut.


“Bagaimanapun DPRD Garut kepanjangan dari fraksi-fraksi yang ada di pusat, agar bisa menyampaikan aspirasi masyarakat Garut kepada DPR RI untuk segera menghentikan, dan mencabut RUU HIP ini dan jangan sampai ada istilah menunda,” kata Dedi.


Sementara itu, Anggota sekaligus Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Garut Dapil 1, Cucu Suhendar, mengakui, pihaknya mungkin agak berbeda dengan para ketua Fraksi yang lain terkait isu RUU HIP ini.


Menurut Cucu, Fraksi Partai Demokrat di DPR RI sejak April 2020 telah menarik mundur sementara dari keanggotaan panitia kerja (panja) di tiga rancangan undang-undang yang dibahas Dewan Perwakilan Rakyat, yakni dari Panja RUU Omnibus Law Cipta Kerja , RUU Minerba, dan RUU Haluan Ideologi Pancasila.


“Tentang aspirasi yang  Bapak dan Ibu sampaikan kepada kami ( DPRD),  perlu kami tegaskan bahwa Partai Demokrat Sejak April  2020 telah menarik diri untuk tidak melanjutkan tiga Rancangan Undang Undang ( RUU) tersebut,” jelasnya.


Hal tersebut, lanjut Cucu, didasari berbagai pertimbangan, termasuk banyaknya aspirasi publik yang disampaikan kepada Partai dan Fraksi Demokrat.


“Serta belum lama ini Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono telah secara resmi dan di umumkan di berbagai media massa bahwa partai Demokrat menolak RUU HIP,” tandas Cucu Suhendar.